Tentang Kami

Halo selamat datang di blog KucingMania.net yang mengupas segala hal tentang kucing. Seperti yang kita ketahui, kucing adalah salah satu hewan peliharaan paling populer di dunia ini selain anjing. Dengan banyaknya para penggemar hewan ini menjadikan kucing sangat menarik diulas dari berbagai sisi. Sobat akan menemukan tips-tips, informasi dan panduan untuk “menghadapi” kucing di blog ini.

Saat ini saya memelihara beberapa kucing di rumah lebih tepatnya yaitu 5 kucing. Empat kucing kampung (domestik) dan satu kucing ras Persia Medium. Ketertarikan saya terhadap kucing sebenarnya sudah muncul mulai kecil. Namun karena terkendala beberapa hal, ketika itu saya belum memiliki kesempatan untuk memelihara kucing. Dan akhirnya kesempatan untuk memelihara kucing tersalurkan ketika sudah memiliki tempat tinggal sendiri.

Tidak ada salah yuk kenalan dengan kucing-kucing peliharaan saya saat ini..

Piko

Kenalkan kucing yang pertama saya yaitu Piko. Piko ini adalah kucing jantan jenis campuran atau bahasa populernya adalah kucing Mix Dome. Induk Piko adalah kucing kampung sedangkan bapaknya adalah kucing campuran Persia dan Maine Coon. Hal ini membuat Piko memiliki surai khas kucing Maine Coon meski tidak terlalu panjang. Piko saat ini sudah kami steril/kastrasi dan dia adalah kucing yang sangat manja.

Kucing Mix Dome
Piko Si Ganteng

Milo

Kucing kami berikutnya adalah si Milo. Sama seperti dengan Piko, si Milo ini juga masuk kucing jenis Mix Dome. Milo adalah kucing kami yang paling memiliki jiwa petualang. Sifatnya juga sangat manja serta akan langsung menghampiri ketika dipanggil. Warna bulunya yang kecoklatan memberikan kami ide untuk memberinya nama seperti merk susu coklat yaitu Milo. Milo sudah kami steril dan dia berjenis kelamin jantan.

Kucing Mix Dome
Milo

Maxi

Maxi berjenis kelamin betina. Pada awalnya kami menemukan Maxi di pinggir jalan raya sendirian. Maxi adalah kucing betina yang memiliki jiwa petualangan cukup tinggi untuk usianya. Ketika saya menulis ini, usia Maxi hampir berusia 4 bulanan. Maxi adalah kucing betina yang cantik.

Si Cantik Maxi
Si Cantik Maxi

Cito

Cito adalah kucing jantan satu-satunya di rumah kami yang berjenis Persia Medium. Cito adalah kucing yang sangat manja dan saat ini sangat suka bermain-main dengan Maxi. Usia mereka yang sama membuat duo ini adalah sepasang tim huru-hara yang kompak. Berdua mereka adalah sahabat sejati yang tidak terpisahkan untuk saat ini.

Kucing Persia Medium
Cito

Tayo

Tayo si kecil berjenis kelamin jantan yang saat ini masih malu-malu berada di rumah kami. Tayo memiliki motif Marble yang sangat menarik. Karena yang paling kecil di rumah, beberapa kali Tayo mendapat “hajaran” dari kakak-kakaknya. Tayo juga sangat suka bermain-main dengan Cito dan masih malu-malu ketika bertemu dengan kucing-kucing lain di rumah.

Tayo
Tayo

Nah itulah beberapa kucing-kucing yang saat ini menjadi peliharaan kami. Sebelum mereka juga sudah ada beberapa kucing yang kami pelihara namun beberapa diantaranya sudah meninggal dan hilang dari rumah.

Dalam dunia perkucingan, saya juga masih dalam taraf belajar untuk mengenali berbagai jenis-jenis kucing yang ada di dunia ini. Jika ada informasi yang saya sampaikan disini kurang tepat dan sobat memiliki sanggahan silahkan saja jangan sungkan-sungkan untuk menghubungi saya agar saya segera melakukan koreksi.

Tidak ada yang sempurna di dunia ini, segala kritik dan saran yang membangun akan saya terima demi kemajuan blog serta pengetahuan kita bersama.

Regards,

Danar Virdaus – (Facebook: Danar Virdaus)