Kucing hitam lekat dengan mitos yang bernuansa mengerikan. Benarkah semua mitos kucing hitam itu nyata dan benar adanya?
Kucing berwarnya hitam lekat dengan mitos, takhayul dan cerita mistis kuno. Bagi sebagian orang, kucing hitam memang terlihat mengerikan dan seram. Hal ini memunculkan berbagai mitos tentang kucing hitam yang tersebar dari generasi ke generasi.
Mungkin sebagian dari sobat sekalian pernah mendengar beberapa mitos tentang kucing hitam dari orangtua kita? Apakah mitos tersebut benar adanya?
Di luar masalah kepercayaan terhadap mitos, takhayul atau cerita mistis lainnya, berikut ini beberapa mitos kucing hitam yang sudah tersebar di masyarakat kita.
Mitos Kucing Hitam
1. Jelmaan Jin dan Setan
Banyak dari kita menganggap kucing hitam adalah jelmaan jin dan setan. Jin dan setan pada dasarnya bisa menjelma menjadi bentuk apapun untuk “menggoda” manusia. Jadi, apakah sobat percaya mitos kucing hitam adalah jelmaan jin atau setan?
2. Kucing Penyihir
Sejak jaman kuno, kucing hitam sudah identik dengan kucing penyihir. Bahkan para penyihir (konon) menyamarkan dirinya sebagai kucing hitam agar bisa dekat dengan manusia dan mencelakakannya.
Ketika itu pada jaman abad pertengahan, kucing berwarna hitam bahkan dibantai manusia karena begitu takutnya mereka dengan kucing hitam ini. Bagaimana menurutmu?
3. Sumber Kesialan
Kucing hitam juga diibaratkan sebagai kucing pembawa kesialan bagi sebagian orang. Dah bahkan yang ekstrim lagi ada yang menganggap kucing hitam adalah pertanda pembawa kematian! Apakah sobat percaya hal ini?
4. Sumber Keberuntungan
Tidak melulu hal buruk melekat pada kucing hitam. Dalam catatan sejarah kucing, ada kepercayaan yang menyatakan bahwa kucing ini adalah pembawa keberuntungan.
Salah satu bukti sejarah kuno di Mesir menggambarkan kucing hitam adalah kucing pembawa keberuntungan karena salah satu dewa mereka yaitu Bastet adalah perwujudan dari manusia berkepala kucing berwarna hitam.
5. Pertanda Kematian
Seperti yang sudah disebutkan diatas, kucing hitam bagi sebagian orang diibaratkan sebagai penanda akan datangnya kematian atau wabah.
Pernah mendengar cerita kalau kita melihat kucing hitam melintas di jalan kita maka itu adalah pertanda akan datangnya kematian atau wabah?
6. Sumber Kemakmuran
Di negara seperti Skotlandia, mereka mempercayai jika ada kucing hitam masuk ke rumah, maka rumah tersebut akan mendapatkan kemakmuran.
7. Membangkitkan Vampir
Pada jaman kuno di Eropa Selatan mempercayai jika kucing hitam melompati kuburan, maka mayat tersebut akan bangkit kembali sebagai vampir!
8. Bersin Pembawa Berkah
Di Italia, ada kepercayaan jika ada kucing hitam bersin di dekat manusia, maka manusia tersebut akan mendapatkan rezeki.
Mitos lain di Italia juga mengatakan jika seorang pengantin wanita ketika menikah dan mendengar suara kucing hitam bersin maka pernikahannya akan dipenuhi oleh kemakmuran.
9. Sarana Meminta Hujan
Jika ingin turun hujan, sederhana saja cukup tuangkan air diatas kucing hitam maka hujan akan segera turun. Kamu percaya ini?
10. Mendapat Jodoh
Penduduk Pennsylvania percaya jika wanita ingin mendapatkan jodohnya cukup memberi makan kucing hitam dengan cara memberikan makanan kucing dengan sepatunya maka jodohnya akan segera tiba. Mudah sekali bukan mencari jodoh?
11. Kekuatan Supranatural
Kucing hitam yang lahir pada bulan Mei diyakini memiliki kekuatan supranatural.
12. Perjalanan Aman
Pada jaman Eropa kuno, para pedagang ketika itu percaya jika membawa kucing hitam dalam perjalanan mereka maka perjalanan mereka akan dilalui dengan aman tanpa rintangan.
Hal ini biasa dilakukan oleh para pedagang Irlandia yang ketika itu berdagang menggunakan kapal. Mereka selalu membawa kucing hitam diatas kapal mereka ketika berdagang mengelilingi dunia.
13. Penenggelam Kapal
Ada yang percaya jika ada kucing berkeliaran pada sebuah perahu atau kapal yang sedang bersandar, maka pelayaran berikutnya kapal tersebut akan tenggelam! Mengerikan sekali bukan?
14. Penemu Harta Karun
Beberapa orang di negara Prancis percaya jika melepas kucing hitam di jalan persimpangan lima, maka kucing hitam tersebut akan menuntun mereka ke sebuah harta karun.
15. Pembawa Musibah
Jika manusia ketika berjalan atau sedang naik kendaraan dan kemudian menabrak kucing hitam, maka musibah akan datang menimpa manusia tersebut.
Dari beberapa mitos tentang kucing hitam yang disebutkan di atas, hampir semuanya didominasi oleh hal buruk.
Sepertinya kucing hitam memang mendapat banyak penilaian bagi sebagian orang terutama dari kalangan non pecinta kucing.
Tapi bagaimana menurut sobat sendiri? Apakah kucing hitam memang layak selalu identik dengan mitos buruk?
Baca juga:
- Hari Kucing Sedunia, Saat Penuh Cinta untuk Kucing
- 10 Kebiasaan Kucing yang Aneh Namun Memiliki Arti
- Fakta Menarik Tentang Indera Penciuman Kucing