Kucing Malta: Karakteristik dan Harga

Nama kucing Malta mungkin masih asing bagi sebagian dari kita. Karena itu mari kita menggali informasi lebih dalam tentang kucing ini.

Deskripsi Kucing Malta

Kucing Malta adalah sebutan bagi kucing domestik yang memiliki warna biru atau abu-abu solid.

Mendapatkan julukan “kucing Malta” karena konon diduga banyak kucing di pulau Malta yang memiliki warna bulu biru atau abu-abu.

Jadi kucing Malta bukanlah nama jenis kucing dan tidak terkait dengan pulau Malta, ini hanyalah sebutan bagi kucing yang diidentifikasi memiliki warna bulu biru atau abu-abu.

Beberapa kucing yang masuk dalam “golongan” kucing Malta adalah:

1. Korat

Kucing Malta
Kucing Korat

Kucing Korat berukuran sedang dengan tubuh yang kuat. Korat berasal dari Thailand dan termasuk dalam ras kucing yang sudah cukup tua.

Korat dikenal sebagai kucing yang ekspresif dan sangat aktif. Keseluruhan tubuhnya berwarna biru solid dengan mata berwarana hijau atau kuning kehijauan.

2. Russian Blue

Kucing Malta
Russian Blue

Si biru dari Rusia atau Russian Blue adalah kucing berukuran sedang dan cenderung ramping. Kucing ini cenderung pemalu dan tenang.

Kecenderungan sifat pemalunya hanya ketika bertermu orang asing, namun seiring waktu ketika mereka sudah merasa nyaman akan berubah menjadi kucing yang ramah.

Russian Blue pertama kali dikembang biakkan di Arkhangelsk, Rusia pada sekitar tahun 1800-an.

3. Chartreux

Kucing Malta
Chartreux

Tubuhnya tambun dan gempal serta memiliki otot yang kuat.

Kucing Chartreux berasal dari Prancis dan termasuk ras kucing yang tua. Sifatnya sangat manis dan cenderung akan terikat dengan keluarganya.

Selain 3 kucing di atas, ada dua kucing lain yang juga memiliki warna biru solid atau abu-abu solid namun dianggap tidak masuk dalam kelompok Malta yaitu British Shorthair dan Busok.

Sejarah

Seperti yang disinggung di atas, penamaan kucing Malta ini karena mengacu pada banyak ditemukannya kucing dengan warna biru atau abu-abu di pulau Malta.

Dulunya, pada sekitar tahun 1800-an, kucing dengan warna biru solid ini banyak ditemukan di pulau Malta.

Ketika itu kucing-kucing ini hidup sebagai kucing yang bertugas sebagai pengusir hama hewan pengerat.

Namun pada sekitar tahun 1900-an kucing biru solid di pulau Malta mulai menyusut jumlahnya.

Seiring waktu, di belahan dunia lain munculah beberapa jenis kucing dengan warna biru solid dan orang-orang kemudian sering menyebutnya sebagai kucing Malta meski pada akhirnya kucing-kucing ini kemudian memiliki jenisnya tersendiri.

Harga Kucing Malta

Jenis KucingHarga
KoratRp 7.000.000 – Rp 13.000.000
Russian BlueRp 7.000.000 – Rp 10.000.000
ChartreuxRp 15.000.000 – Rp 25.000.000
British ShorthairRp 12.000.000 – Rp 40.000.000

Leave a Comment